BERITA Hukum
Informasi Hukum | Berita Hukum

Harmonisasi Rancangan Peraturan Menteri PPPA Tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Nomor 4 Tahun 2020 Tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

26 Juni 2023
...

Dalam rangka harmonisasi Rancangan Peraturan Menteri PPPA tentang Perubahan atas peraturan menteri pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak nomor 4 tahun 2020 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Biro Hukum dan Humas c.q. Layanan hukum memfasilitasi kegiatan harmonisasi tersebut pada hari pada Jumat-Sabtu, 23-24 Juni 2023 pukul 08.00 WIB s.d. selesai, di HARRIS Hotel & Conventions Bekasi, Jl. Bulevar Ahmad Yani, RT.006/RW.002, Marga Mulya, Kec. Bekasi Utara, Kota Bks, Jawa Barat 17142.

Kegiatan harmonisai dihadiri langsung oleh Bapak Sekretaris Kementerian PPPPA dan dipimpin oleh pembina Tim 13 Kelompok Kerja/Perancang Peraturan Perundang-undangan Harmonisasi Peraturan Menteri dan Peraturan Badan/Lembaga.

Urgensi penyusunan Rancangan Peraturan Menteri ini untuk menindaklanjuti ditetapkannya Peraturan Presiden Nomor 7 Tahun 2023 tentang Perubahan atas Peraturan Presiden Nomor 65 Tahun 2020 tentang Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, serta penyesuaian kebutuhan dan perkembangan organisasi dan tata kerja, sehingga perlu dilakukan perubahan terhadap Peraturan Menteri PPPA Nomor 4 Tahun 2020 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kemen PPPA.

Dalam rangka mewujudkan organisasi yang lebih proporsional, efektif, dan efisien telah ditetapkan Peraturan Presiden Nomor 7 Tahun 2023 tentang Perubahan atas Peraturan Presiden Nomor 65 Tahun 2020 tentang Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Selain itu telah disetujui penataan organisasi dan tata kerja pada Kemen PPPA melalui surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor B/638/M.KT.01/2023 tanggal 5 Juni 2023 perihal Usulan Penataan Kelembagaan Kemen PPPA.

..............................................................................................................

Tim JDIH - Biro Hukum Kemen PPPA

Link terkait
Biro Hukum dan Humas
Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak